Olahraga

Arsenal Menang Atas Tottenham, Kemenangan Penting di Derbi London Utara

×

Arsenal Menang Atas Tottenham, Kemenangan Penting di Derbi London Utara

Sebarkan artikel ini
Arsenal Menang Atas Tottenham, Kemenangan Penting di Derbi London Utara
Arsenal menang atas Tottenham, kemenangan penting di derbi London Utara. (Bradley Collyer/PA via AP)

Detak Tribe – Derbi London Utara Arsenal melawan Tottenham Hotspur adalah laga terbesar yang berlangsung di minggu ke-21 Premier League.

Pertandingan yang berlangsung pada hari Kamis (16/1/2025) dini hari dan bertempat di Stadion Emirates tersebut, mengeluarkan Arsenal sebagai pemenang dengan perolehan skor 2-1.

The Gunners semula tertinggal karena gol Son Heung-min di menit ke-25. Namun, hal ini tak berlangsung lama. Pasalnya jelang 15 menit setelah gol Tottenham Hotspur, Dominic Solanke berhasil menyamakan kedudukan lewat gol bunuh diri yang terjadi di menit ke-40.

Comeback Arsenal pun berlangsung ketika Leandro Trossard menembakkan golnya di menit ke-44. Sehingga gol penentu tersebut menjadikan Arsenal keluar sebagai pemenangnya.

Kemenangan tersebut membawa Arsenal naik ke posisi dua di klasemen Premier League dengan total 43 poin. Sementara Tottenham Hotspur saat ini berada di peringkat ke-13 dengan total 24 poin.

Trossard pun menekankan bahwa hasil ini penting, baik untuk tim maupun para pendukung Arsenal. Dirinya juga mengungkapkan kebahagiaan karena dapat kembali mencatatkan namanya di papan skor lewat gol penentu kemenangan Arsenal. Meski demikian, Trossard menyebut semestinya Arsenal dapat mencetak gol yang lebih banyak.

Sementara itu, kemenangan Arsenal kali ini mengukuhkan posisinya karena berada di bawah Liverpool. Sebagai informasi, Liverpool saat ini memimpin Liga Inggris dengan menempati posisi pertama di klasemen.

Dalam 20 pertandingan yang dilalui Liverpool, sebanyak 14 pertandingan telah mereka menangkan. Saat ini, Liverpool telah meraih 47 poin dalam klasemen Liga Inggris.

Jumlah tersebut selisih empat poin dengan Arsenal yang saat ini telah memiliki 43 poin. Di lain sisi, usai kemenangannya atas Tottenham Hotspur, Arsenal dijadwalkan akan bertanding melawan Aston Villa dalam laga berikutnya.

Pertandingan tersebut akan berlangsung pada hari Minggu (19/1/2025) dini hari mendatang. Dalam laga tersebut, Arsenal diketahui akan menjamu Aston Villa di Emirates Stadium.

Aston Villa sendiri diketahui berhasil keluar sebagai pemenang dalam pertandingan melawan Everton pada hari Kamis (16/1/2025). Keberhasilan Aston Villa dengan skor 1-0 membawanya maju dan melawan Arsenal.

Saat ini, posisi Aston Villa dalam Klasemen Liga Inggris berada di peringkat ke-6 dengan total 35 poin. Sementara Everton berada di peringkat ke-16 dalam Klasemen Liga Inggris dengan total capaian 17 poin.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news detaktribe.com.