Detak Tribe – Acara Snapdragon SEA Summit 2025 yang berlangsung hari ini, Rabu (26/2/2025) di Singapura, diselenggarakan oleh Qualcomm selaku produsen semikonduktor asal Amerika Serikat (AS).
Snapdragon SEA Summit 2025 menjadi acara perdana yang Qualcomm gelar di kawasan Asia Tenggara. Sebelum ini, Qualcomm dikabarkan menggelar acara besar yang sama di Hawaii dan memperkenalkan berbagai chip terbarunya.
Selain mengadakan event teknologi secara mandiri, Qualcomm juga ambil bagian dengan memanfaatkan berbagai event teknologi dalam skala yang besar untuk menunjukkan berbagai produk terbarunya, seperti Consumer Electronics Show atau CES yang berlangsung di Las Vegas maupun Computex yang berlangsung di Taiwan.
Senior Manager Business Development Qualcomm Indonesia, Dominikus Susanto, menjelaskan bahwa inidiatif yang muncul di Asia Tenggara ini fokus terhadap lini produk Compute Platform Snapdragon.
Dirinya juga menyebut bahwa diselenggarakannya Snapdragon SEA Summit 2025 menegaskan komitmen Qualcomm dalam mendukung kreativitas, produktivitas, serta hiburan. Terutama melalui hadirnya rangkaian Snapdragon X Series teranyar.
Qualcomm tercatat merilis chip laptop pada 2017 lalu, salah satunya Snapdragon 8cx yang rilis pada 2018. Tahun 2023 akhirnya dipilih Qualcomm untuk melakukan branding ulang penamaan chipset dengan Snapdragon X Series.
Tujuan branding ulang tersebut adalah memudahkan konsumen dalam membedakan antara chip Qualcomm laptop dengan smartphone Android. Chip pertama dalam X Series ini adalah Snapdragon X Elite untuk laptop Windows. Pada Januari 2025, Qualcomm pun merilis Snapdragon X untuk AI PC.
Snapdragon SEA Summit 2025 dihadiri oleh berbagai media yang berasal dari negara Asia Tenggara. Selain itu, acara ini juga diramaikan oleh berbagai produsen mitra Qualcomm, seperti Acer, Asus, HP, dan Lenovo.
Mitra Qualcomm ini juga diketahui memajang berbagai perangkat mereka di area pameran. Seluruh laptop yang dipajang oleh mitra Qualcomm menggunakan chip Snapdragon. Ternasuk Asus Zenbook A14 yang menggunakan Snapdragon X dan resmi diluncurkan di Indonesia pada bulan Februari 2025 ini.
Rangkaian acara Snapdragon SEA Summit 2025 juga akan diisi dengan beberapa sesi keynote yang pembicaranya merupakan para petinggi Qualcomm secara global.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news detaktribe.com.