News

Yes-Dirham Pimpin Perolehan Suara Pilkada Lamongan

×

Yes-Dirham Pimpin Perolehan Suara Pilkada Lamongan

Sebarkan artikel ini
Yes-Dirham Pimpin Perolehan Suara Pilkada Lamongan
Yes-Dirham Pimpin Perolehan Suara Pilkada Lamongan (instagram.com/lamongan_yes).

Detak Tribe – Pasangan calon bupati dan wakil bupati Lamongan, Yuhronur Efendi dan Dirham Akbar Aksara, pimpin perolehan suara di Pilkada Lamongan. Mereka secara resmi mendeklarasikan kemenangan tersebut. Pasangan Yes-Dirham unggul dalam hitung cepat (quick count) yang dilakukan oleh WinVote Surabaya.

Berdasarkan hasil quick count yang telah dirilis, pasangan nomor urut 2 ini berhasil meraih 55,12 persen suara dengan total dukungan sebanyak 399.531 suara. Deklarasi kemenangan berlangsung di Posko kemenangan Yes-Dirham yang terletak di Jalan Ahmad Yani, tepatnya di depan alun-alun Lamongan.

Acara tersebut disambut meriah oleh ratusan relawan dan pendukung yang memadati lokasi. Kedatangan pasangan Yes-Dirham disertai lantunan sholawat bersama, sebagai bentuk rasa syukur atas kemenangan tersebut. Dalam pidatonya, Yuhronur Efendi, yang akrab disapa Pak Yes, mengungkapkan rasa terima kasih kepada masyarakat Lamongan atas kepercayaan yang diberikan.

“Hari ini saya merasa bangga, senang, dan terharu terhadap capaian kerja kita semua. Berdasarkan hasil quick count dengan angka masuk 92,70 persen, pasangan Yes-Dirham mendapatkan dukungan sebesar 399.531 suara atau sekitar 55,12 persen,” ujar Pak Yes.

Pak Yes juga mengajak seluruh pendukung untuk tetap mengawal proses perhitungan suara hingga penetapan resmi oleh KPU dan pelantikan. Ia juga menekankan agar kemenangan ini dirayakan dengan penuh rasa syukur tanpa euforia berlebihan agar tidak mengganggu ketertiban masyarakat.

Senada dengan Yuhronur, Dirham Akbar Aksara, turut menyampaikan tentang kemenangan mereka. Ia mengatakan bahwa kemenangan tersebut bukan hanya milik mereka, tetapi juga kemenangan seluruh masyarakat Lamongan. Ia juga berharap semangat kemenangan ini dapat menjadi motivasi bagi mereka untuk bekerja lebih baik selama lima tahun ke depan.

“Semoga kemenangan ini menular menjadi semangat menjaga amanah dan mewujudkan kejayaan Lamongan yang berkelanjutan,” tutur Dirham.

Pasangan Yes-Dirham tercatat unggul di 22 dari 27 kecamatan di Lamongan. Hal tersebut sangat mencerminkan keinginan masyarakat untuk melanjutkan kepemimpinan mereka di periode baru.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news detaktribe.com.