Olahraga

PSSI Resmi Berhentikan Indra Sjafri, Ini Perkiraan Pelatih Baru Timnas Indonesia U-20

×

PSSI Resmi Berhentikan Indra Sjafri, Ini Perkiraan Pelatih Baru Timnas Indonesia U-20

Sebarkan artikel ini
PSSI Resmi Berhentikan Indra Sjafri, Ini Perkiraan Pelatih Baru Timnas Indonesia U-20
PSSI resmi berhentikan Indra Sjafri, ini perkiraan pelatih baru Timnas Indonesia U-20. (KOMPAS.com/SUCI RAHAYU)

Detak TribePSSI resmi memberhentikan Indra Sjafri dari posisi pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-20 pada Minggu (23/2/2025).

Meski demikian, Erick Thohir selaku Ketua Umum (Ketum) PSSI menyebut bahwa pelatih Indra Sjafri adalah sosok yang akan tetap menjadi bagian dari sepak bola Tanah Air.

Dikutip melalui situs resmi PSSI, Erick Thohir menyampaikan rasa terima kasih dirinya dan PSSI atas kerja keras dan jasa yang telah Indra Sjafri berikan selama membimbing Garuda Muda hingga akhirnya menjadi juara AFF U-19 2024 dan lolos ke Piala Asia U-20 di tahun yang sama.

Keputusan untuk memberhentikan Indra Sjafri dari posisi pelatih Timnas Indonesia U-20 diambil PSSI usai Ketum PSSI, Wakil Ketum PSSI, serta para aggota dari Komite Eksekutif atau Exco mengadakan evaluasi.

Sebelumnya, Indra Sjafri telah menyampaikan bahwa dirinya siap bertanggung jawab dan menerima keputusan federasi terkait hasil laga Timnas Indonesia U-20 melawan tim Yaman dengan skor imbang 0-0.

Sebelum melatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri memiliki catatan gemilang di level ASEAN. Dirinya membawa Merah Putih menjadi juara di Piala AFF U-19 pada tahun 2013 dan 2014 lalu.

Indra Sjafri juga kembali membawa tim Indonesia menjuarai Piala AFF U-22 pada tahun 2019. Dirinya juga merupakan pelatih pertama yang berhasil membuat Indonesia memenangkan medali emas SEA Games 2023.

Pada waktu itu, Indonesia mengalahkan tim Thailand di final turnamen. Kemenangan pertama tersebut berhasil diraih usai 32 tahun sejak turnamen tersebut diadakan.

Sementara itu, pembicaraan terkait sosok yang akan menjadi pelatih Timnas Indonesia U-20 selanjutnya juga tak dapat dihindari.

Nama Bima Sakti dan Kurniawan Dwi Yulianto muncul sebagai sosok yang dapat dipercaya PSSI untuk mengemban tugas sebagai pelatih Timnas Indonesia U-20.

Bima Sakti dan Kurniawan juga kerap dilibatkan untuk menangani tim nasional kelompok umur selama beberapa waktu terakhir. Keduanya juga merupakan asisten Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-20.

Selain Bima Sakti dan Kurniawan Dwi Yulianto, nama Gerald Vanenburg juga muncul dalam pembicaraan ini. Pelatih asal negeri kincir angin ini juga diketahui telah mengemban tugas untuk membina tim nasional kelompok umur.

Tugas Vanenburg di Timnas Indonesia adalah menjadi penghubung antara pemain senior Timnas Indonesia denganTimnas Indonesia U-17, U-20, serta U-23.

Dirinya juga merupakan pelatih Timnas Indonesia U-23. Selain itu, Vanenburg tercatat sebagai asisten Patrick Kluivert di Timnas Indonesia, bersama dengan Denny Landzaat dan Alex Pastoor.

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news detaktribe.com.